1. Puasa Merupakan Perisai dari Siksa Neraka

Puasa akan menjadi perisai yang menghalangi dari siksa api neraka. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

 

ما من عبد يصوم يوما في سبيل الله إلا باعد الله بذالك وجهه عن النار سبعين خريفا

 

“Tidaklah seorang hamba yang berpuasa di jalan Allah kecuali akan Allah jauhkan dia (karena puasanya) dari neraka sejauh tujuh puluh musim” (H.R. Bukhari dan Muslim).

 

Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam juga bersabda,

 

قَالَ رَبُّنَا عَزَّ وَجَلَّ : الصِّيَامُ جُنَّةٌ يَسْتَجِنُّ بِهَا الْعَبْدُ مِنَ النَّارِ، وَهُوَ لِي وَأَنَا أَجْزِي بِهِ

 

“Rabb kita ‘azza wa jalla berfirman, Puasa adalah perisai, yang dengannya seorang hamba membentengi diri dari api neraka, dan puasa itu untuk-Ku, Aku-lah yang akan membalasnya” (H.R. Ahmad, shahih).

 

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam juga bersabda,

 

إِنَّمَا الصِّيَامُ جُنَّةٌ يَسْتَجِنُّ بِهَا الْعَبْدُ مِنَ النَّارِ

 

”Puasa adalah perisai yang dapat melindungi seorang hamba dari siksa neraka” (H.R. Ahmad, shahih).

Sahabat seiman,,

Janji Allah Ta’ala menjadi sebuah kepastian, beramal menuju ke surga dan menjauh dari neraka membutuhkan sebuah keyakinan.

Mari, kita letakkan akhirat di pelupuk mata karena ia adalah suatu yang nyata, dan dunia hanya kisah persinggahan yang sebentar lagi kita tinggalkan,,

Semoga Allah Ta’ala memberikan kemudahan.

آمين يارب العالمين

والله ولي التوفيق، وبارك الله فيكم،،،

Bersambung insya Allah

 

Ditulis oleh, Ustadz Muhammad Hanif, Lc. MA

________________________

Ingin dapat Ilmu ?

Mari bergabung bersama Channel Sosmed Ponpes Dar Maryam:

 

? Telegram: https://t.me/darmaryamofficial

? Youtube: bit.ly/darmaryamchannel

? Group WhatsApp: bit.ly/darmaryamofficial

? Web: darmaryam.sch.id

? Instagram: http://bit.ly/DarMaryamchannel

? Facebook: http://bit.ly/DarMaryamOfficial

 

Share, yuk..!

Semoga saudara-saudara kita mendapatkan faidah ilmu dari yang anda bagikan dan menjadi pembuka amal-amal kebaikan bagi anda yang telah menunjukkan kebaikan. آمِينَ.

 

#quote #konten #darmaryamofficial #darmaryamchannel #poster #nasihat #serialislam #salaf #katabijak #hukumislam