Perkara tolong menolong merupakan sesuatu yang sangt sakral dalam islam, bahkan semua agama sangat menekankan perbuatan terpuji satu ini.

Bahkan tolong menolong dikaitkan dengan keimanan kepada Allah. Lantas apa yang membuat kita tidak mau memberikan pertolongan? Bukahkan Allah dan Rasul-Nya sudah mengabarkan betapa besar pahala orang yang mau memberikan pertolongan.

suatu hari Rasulullah Saw ditanya oleh sahabat beliau: “Ya Rasulullah, siapakah manusia yang paling dicintai Allah dan apakah perbuatan yang paling dicintai Allah? Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam menjawab:

“Manusia yang paling dicintai oleh Allah adalah manusia yang paling banyak bermanfaat dan berguna bagi manusia yang lain. Sedangkan perbuatan yang paling dicintai Allah adalah memberikan kegembiraan kepada orang lain atau menghapus kesusahan orang lain, atau melunasi utang orang yang tidak mampu untuk membayarnya, atau memberi makan kepada mereka yang sedang kelaparan dan jika seseorang itu berjalan untuk menolong orang yang sedang kesusahan itu lebih aku sukai daripada beri’tikaf di masjidku ini selama satu bulan.” (HR. Thabrani).

Sungguh, jika kita benar-benar yakin terhadap apa yang dijanjika oleh Allah, maka selamanya kita akan gemar menolong atau memberikan bantuan kepada sudara kita yang sedang membutuhkan. Sekecil apapun bantuan itu.

Bukankah Rasulullah sudah menegaskan dalam haditsnya,

Pertolongan Allah kepada seseorang juga tergantung pada pertolongan yang dilakukannya antar manusia. “Sesungguhnya Allah akan menolong seorang hamba-Nya selama hamba itu menolong orang lain.” (Hadits Muslim, Abu Daud Dan Tirmidzi)

Maka, kerugian besarlah yang didapat oleh mereka yang menyepelekan sikap tolong menolong.

Semoga bermanfaat..

Baarakallahu Fiikum..

Yuk,,, Kunjungi Channel Telegram Ponpes Dar Maryam ? https://t.me/darmaryamofficial
________________________
Ingin dapat Ilmu ?
Mari bergabung bersama Channel Sosmed Ponpes Dar Maryam:

? Telegram: https://t.me/darmaryamofficial
? Youtube: bit.ly/darmaryamchannel
? Group WhatsApp: bit.ly/darmaryamofficial
? Web: darmaryam.sch.id
? Instagram: http://bit.ly/DarMaryamchannel
? Facebook: http://bit.ly/DarMaryamOfficial

Share, yuk..!
Semoga saudara-saudara kita mendapatkan faidah ilmu dari yang anda bagikan dan menjadi pembuka amal-amal kebaikan bagi anda yang telah menunjukkan kebaikan. آمِينَ.

#quote #konten #darmaryamofficial #darmaryamchannel #poster #nasihat #serialislam #salaf #katabijak #hukumislam #parenting #pendidikan